Pengumuman Hasil Pemutakhiran Data dan Dokumen Partai Politik Secara Berkelanjutan Melalui SIPOL Semester II Tahun 2025
KPU Kabupaten Bengkalis telah menerbitkan Pengumuman Hasil Pemutakhiran Data Partai Politik Berkelanjutan Melalui SIPOL Semester II Tahun 2025, sebagaimana tercantum dalam dokumen resmi yang dilampirkan. Pengumuman ini merupakan bagian dari komitmen KPU Bengkalis dalam menjaga akurasi, validitas, dan kemutakhiran data Partai Politik sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. Tertib administrasi sejak dini menjadi fondasi penting dalam mewujudkan Pemilu dan Pemilihan yang berkualitas serta berintegritas. Informasi lengkap terkait hasil pemutakhiran data partai politik yang dapat dilihat pada Link berikut: bit.ly//PemutakhiranDataPartaiPolitikBerkelanjutanTahun2025 Mari bersama-sama mewujudkan data berkualitas untuk demokrasi yang semakin kuat di Kabupaten Bengkalis. #KPUBengkalis #PemutakhiranDataParpol #InformasiPublik #KPUMelayani ....
Anggota KPU Bengkalis Suhardi Menjadi Narasumber Sosialisasi Pendidikan Politik di Duri
Bengkalis - Anggota KPU Kabupaten Bengkalis, Suhardi, menjadi narasumber pada kegiatan Sosialisasi Pendidikan Politik kepada Masyarakat yang diselenggarakan oleh l Kesbangpol Kabupaten Bengkalis di Hotel Susuka, Duri, pada Senin (29/12/2025). Kegiatan ini diikuti oleh berbagai unsur masyarakat sebagai bagian dari upaya peningkatan pemahaman dan partisipasi publik dalam kehidupan demokrasi. Dalam pemaparannya, Suhardi menyampaikan bahwa sosialisasi pendidikan politik memiliki peran strategis dalam membekali masyarakat dengan pengetahuan yang memadai tentang sistem politik dan kepemiluan. Ia menegaskan bahwa tanggung jawab mewujudkan Pemilu yang berkualitas tidak hanya berada di pundak penyelenggara pemilu semata, tetapi juga membutuhkan peran aktif masyarakat serta sinergi dengan aparat penegak hukum seperti TNI/Polri, Kejaksaan, dan Lembaga Peradilan. Kolaborasi seluruh unsur tersebut menjadi kunci dalam menciptakan Pemilu yang jujur, adil, dan berintegritas. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menyerap aspirasi dan masukan dari masyarakat sebagai bahan evaluasi dan perbaikan penyelenggaraan pemilu ke depan. Peserta sosialisasi didorong untuk tidak hanya menjadi pemilih, tetapi juga menjadi pengawas sosial yang kritis dan konstruktif terhadap seluruh proses demokrasi. Dalam sesi diskusi dan tanya jawab, peserta menyampaikan sejumlah isu penting, di antaranya terkait tindak pidana pemilu dan keterbukaan informasi mengenai perkembangan penanganan perkara oleh lembaga berwenang serta terkait Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 135/2025. Masyarakat juga menyoroti perlunya transparansi dalam proses verifikasi persyaratan calon anggota legislatif dan calon kepala daerah agar kepercayaan publik terhadap proses pemilu semakin meningkat. KPU Kabupaten Bengkalis mengapresiasi kegiatan ini dan diharapkan pemahaman politik masyarakat semakin meningkat, sekaligus memperkuat kepercayaan publik terhadap proses demokrasi dan penyelenggaraan pemilu dan Pemilihan di Kabupaten Bengkalis. #kpubengkalis #kpumelayani ....
KPU Kabupaten Bengkalis Ikuti Dialog Publik Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025
Bengkalis - KPU Kabupaten Bengkalis mengikuti kegiatan Dialog Publik dalam rangka Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh KPU Republik Indonesia, pada Senin, (22/12/ 2025), secara daring melalui Zoom Meeting. Kegiatan ini mengusung tema “Perempuan Penggerak Perubahan: Perempuan Memimpin, Demokrasi Berkembang” sebagai bentuk komitmen penguatan peran perempuan dalam demokrasi dan penyelenggaraan pemilu. Dari KPU Kabupaten Bengkalis diikuti oleh Ketua KPU Kabupaten Bengkalis Agung Kurniawan, Anggota KPU Kabupaten Bengkalis Sri Jumarni, Sekretaris KPU Kabupaten Bengkalis Dody Setiawan, serta seluruh jajaran sekretariat KPU Kabupaten Bengkalis. Dialog publik ini menjadi ruang refleksi sekaligus diskusi strategis terkait kontribusi perempuan dalam kepemimpinan dan penguatan nilai-nilai demokrasi di Indonesia. Dalam momentum Peringatan Hari Ibu tersebut, tampak nuansa berbeda dari partisipasi KPU Kabupaten Bengkalis. Anggota KPU Kabupaten Bengkalis perempuan, Sri Jumarni, bersama staf sekretariat perempuan mengenakan kebaya sebagai bentuk penghormatan terhadap Hari Ibu sekaligus simbol pelestarian budaya dan penghargaan atas peran perempuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. #kpubengkalis #kpumelayani ....
KPU Kabupaten Bengkalis Gelar Upacara Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025
Bengkalis – KPU Kabupaten Bengkalis melaksanakan Upacara Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 pada Senin, 22 Desember 2025, yang berlangsung di halaman Kantor KPU Kabupaten Bengkalis. Upacara ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi terhadap peran strategis perempuan dalam pembangunan bangsa. Bertindak sebagai Pembina Upacara, Sekretaris KPU Kabupaten Bengkalis, Dody Setiawan, sementara upacara turut dihadiri oleh Ketua KPU Kabupaten Bengkalis Agung Kurniawan serta Anggota KPU Kabupaten Bengkalis Sri Jumarni. Upacara diikuti oleh seluruh jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Bengkalis. Pelaksanaan upacara berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh khidmat. Seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan sesuai dengan pedoman Upacara Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 yang ditetapkan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia. Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 mengusung tema Perempuan Berdaya dan Berkarya, Menuju Indonesia Emas 2045, yang menjadi refleksi penting akan peran perempuan sebagai agen perubahan, baik dalam keluarga, masyarakat, maupun dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Melalui peringatan ini, KPU Kabupaten Bengkalis menegaskan komitmennya dalam mendukung nilai-nilai kesetaraan, pemberdayaan perempuan, serta partisipasi aktif perempuan dalam demokrasi dan pembangunan nasional, sejalan dengan semangat menuju Indonesia Emas 2045. Upacara ditutup dengan doa bersama sebagai ungkapan syukur serta harapan agar perempuan Indonesia senantiasa diberi kekuatan dan ruang untuk terus berkontribusi secara optimal bagi kemajuan bangsa dan negara. #kpubengkalis #kpumelayani ....
KPU Kabupaten Bengkalis Ikuti Seri Webinar KPU RI tentang Keamanan Digital dan Perlindungan Data Pribadi
Bengkalis - KPU Kabupaten Bengkalis mengikuti Seri Webinar yang diselenggarakan oleh KPU RI dengan tema Navigasi Aman di Dunia Digital: Melindungi Privasi dan Data Pribadi. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring pada Jumat (20/12/2025) dan diikuti dari Ruang Rapat Lantai II Kantor KPU Kabupaten Bengkalis. Webinar ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman jajaran penyelenggara pemilu terhadap pentingnya keamanan digital serta perlindungan data pribadi, khususnya dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas kepemiluan yang semakin bergantung pada teknologi informasi dan sistem digital. Kegiatan tersebut diikuti oleh Anggota KPU Kabupaten Bengkalis Sri Jumarni, serta Staf Subbagian Perencanaan, Data dan Informasi (Rendatin), yakni Riki Harianto dan Abdul Ghafuur. Melalui keikutsertaan dalam webinar ini, KPU Kabupaten Bengkalis diharapkan dapat semakin meningkatkan kesadaran dan kapasitas sumber daya manusia dalam menjaga keamanan data, melindungi privasi, serta menerapkan praktik digital yang aman dan bertanggung jawab dalam penyelenggaraan pemilu. #kpubengkalis #kpumelayani ....
KPU Kabupaten Bengkalis Hadiri Rapat Evaluasi Badan Adhoc dan Kinerja Satuan Kerja Pasca Tahapan Pilkada 2024
Pekanbaru - KPU Kabupaten Bengkalis menghadiri kegiatan Rapat Evaluasi Pembentukan dan Tata Kerja Badan Adhoc serta Kinerja Satuan Kerja KPU Kabupaten/Kota Pasca Tahapan Pilkada Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Riau. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat (19/12/2025) bertempat di Kantor KPU Provinsi Riau, Jalan Gadjah Mada No. 200, Pekanbaru. Rapat evaluasi ini secara resmi dibuka oleh Ketua KPU Provinsi Riau, Rusidi Rusdan, dan dipandu oleh Anggota KPU Provinsi Riau Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Nugroho Noto Susanto. Turut hadir Anggota KPU Provinsi Riau lainnya, yakni Abdul Rahman dan Supriyanto, serta Anggota KPU Provinsi Riau Nahrawi yang mengikuti kegiatan secara daring. Selain itu, Sekretaris KPU Provinsi Riau, Rudinal B, juga hadir dan menyampaikan sambutan dalam kegiatan tersebut. Kegiatan ini diikuti oleh 12 KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau dan menjadi forum evaluasi menyeluruh terhadap pelaksanaan pembentukan, tata kerja, serta kinerja Badan Adhoc dan kinerja di satuan kerja KPU Kabupaten/Kota selama tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024. Evaluasi ini bertujuan untuk mengidentifikasi capaian, tantangan, serta perbaikan yang diperlukan guna meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemilu dan pemilihan di masa mendatang. Dalam kegiatan tersebut, KPU Kabupaten Bengkalis diwakili oleh Ketua KPU Kabupaten Bengkalis Agung Kurniawan, Anggota KPU Kabupaten Bengkalis Mukhlasin dan Suhardi, Sekretaris KPU Kabupaten Bengkalis Dody Setiawan, serta Kepala Subbagian Hukum dan SDM Surya Arjuna. Melalui keikutsertaan ini, KPU Kabupaten Bengkalis berkomitmen untuk terus melakukan evaluasi internal dan penguatan kelembagaan demi mewujudkan penyelenggaraan pemilu dan pemilihan yang profesional, berintegritas, dan berkualitas. #kpubengkalis #kpumelayani ....
Publikasi
Opini
Oleh Agung Kurniawan Ketua KPU Bengkalis Hari ini, 1 Oktober 2025, kita kembali memperingati Hari Kesaktian Pancasila. Sebuah momentum yang tidak sekadar seremonial, tapi mengingatkan kita bahwa ideologi bangsa ini sudah teruji oleh waktu, oleh sejarah, bahkan oleh berbagai ujian yang berusaha memecah belah persatuan. Tahun ini, tema yang diusung adalah “Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya”. Tema ini terasa sangat dekat dengan tugas kami sebagai penyelenggara pemilu, khususnya di KPU Kabupaten Bengkalis. Sebab, setiap tahapan pemilu sejatinya adalah ikhtiar menjaga persatuan. Pemilu bukan hanya soal siapa yang menang atau kalah, melainkan bagaimana setiap suara rakyat dihormati, bagaimana setiap proses berjalan adil, jujur, dan terbuka. Sebagai daerah kepulauan, Bengkalis punya keunikan tersendiri. Ada pulau-pulau yang harus ditempuh dengan Roro, ini justru mengajarkan kita arti Pancasila sebagai perekat bangsa. Bahwa meski dipisahkan jarak, perairan, bahkan perbedaan latar belakang, kita tetap satu keluarga besar Indonesia. Pancasila menjadi jembatan yang menyatukan dari Rupat hingga Mandau, dari Bantan hingga Siak Kecil. Dalam konteks penyelenggaraan pemilu, Pancasila juga menjadi pedoman moral: menyelenggarakan demokrasi dengan berkeadilan, menjaga suara rakyat sekecil apa pun, serta merawat kepercayaan masyarakat. Seperti pesan yang disampaikan oleh Presiden ke-4 Republik Indonesia, Abdurrahman Wahid (Gus Dur), "Pancasila itu jangan hanya dijadikan slogan, tapi harus dihayati dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari." maka, tugas kita hari ini adalah melanjutkan perjuangan para pendiri bangsa dengan menjaga agar pesta demokrasi tetap berlandaskan nilai-nilai Pancasila. Hari Kesaktian Pancasila ini mengingatkan kita semua, termasuk saya dan jajaran KPU Kabupaten Bengkalis, untuk terus menghadirkan penyelenggaraan pemilu yang tidak hanya prosedural, tetapi juga substansial: mempererat persatuan, menguatkan demokrasi, dan meneguhkan kebangsaan. Sebab pada akhirnya, pemilu adalah jalan kita menuju Indonesia Raya yang adil, makmur, dan bermartabat. Selamat Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2025. Mari jaga Pancasila, jaga demokrasi, jaga persatuan. Salam KPU Melayani #KPUBengkalis #KPUMelayani